Laman

Selasa, 19 Juni 2012

Review A Moment To Remember

Movie: A Moment to Remember
Revised romanization: Nae meorisokui jiwoogae
Hangul: 내 머리속의 지우개 / 내 머리 속의 지우개
Release Date: November 5, 2004
Runtime: 117 min.
Distributor: CJ Entertainment
Language: Korean
Country: South Korea

Cast:
Jung Woo-Sung - Cheol-su
Son Ye-Jin - Su-jin
Additional Cast Members:
Baek Jong-Hak - Seo Yeong-min
Lee Seon-Jin - Ahn Na-jeong
Sang-gyu Park - Mr. Kim
Hie-ryeong Kim - Mother
Ji-hyun Seon - Jeong-eun
Kim Bu-Seon - Madam Oh
Hang Lee
Kim Jung-Ki
David McInnis - Fashion Model (Cameo)
Hyun Young
Pyeong-kir Kwon - Doctor Lee
Oh Gwang-Rok - Bum at station
Park Mi-Suk
Yun-Hyeon Park
Shin Cheol-Jin
Shin Hyeon-Tak
Kwon Byeong-Kil
Kim Hee-Ryeong
Seon Ji-Hyun - Jeong-eun
Jung Min-Sung - passerby on cellphone
Jin Yong-Ok - labor worker
Choi Gyo-Sik - public officer

Kim Su Jin yang patah hati karena kekasihnya tidak datang ke stasiun tempatnya janjian bertemu dengan Choi Chul Soo di sebuah supermarket Su Jin yang datang kembali ke tempat itu karena minuman yang dibelinya ketinggalan langsung meminum minuman Chul Soo yang ditemuinya di pintu masuk supermarket. Dia mengira kalau minuman itu adalah minumannya yang ketinggalan tanpa ba bi bu dia langsung menenggaknya sampai habis ketika dia kembali datang untuk mengambil dompetnya yang juga ketinggalan kasir memberikan dompet beserta minumannya yang ketinggalan. Dia akhirnya menyadari kalau ternyata minuman yang tadi dia minuman bukanlah miliknya.
Setahun berlalu.
Suatu hari Su Jin yang menemani ayahnya melihat dengan Chul Soo ternyata Chul Soo bekerja untuk ayahnya singkat cerita mereka pun berkenalan, saling menyukai, pacaran lalu menikah pernikahan yang bahagia tentunya buat pengantin baru. Masalah kemudian muncul ketika Su Jin mulai merasa kalau dia sangat pelupa dia bahkan sering tidak dapat mengingat jalan pulang dia pun berkonsultasi dengan seorang dokter, dokter kemudian menyuruhnya untuk datang seminggu kemudian tapi ternyata dia malah datang dua minggu setelahnya. Ketika ditanya tentang umur dan tanggal lahir adiknya, dia juga tidak ingat alasannya dia memang sulit untuk mengingat angka dokter lalu melakukan pemeriksaan pada otak Su Jin dan menemukan bahwa dia mengidap penyakit Alzheimer.

Sedikit demi sedikit ingatan Su Jin menjadi kacau sewaktu menyiapkan bekal untuk Chul Soo, dia mengisi kedua kotak makanannya dengan nasi Chul Soo yang merasa aneh lalu pergi menemui dokter tempat Su Jin berkonsultasi saat mengetahui penyakit yang diderita istrinya, Chul Soo shock. Seluruh rumah kini penuh tempelan kertas warna warni untuk membantu Su Jin mengingat semuanya suatu hari Yong Min yang merupakan mantan kekasih Su Jin datang ke rumahnya untuk membawakan barang-barangnya. Saat Yong Min mengatakan kalau dia sudah menikah, dia mengira kalau Yong Min hanya mencari-cari alasan untuk memutuskannya. Ingatan Su Jin semakin parah Su Jin bahkan memanggil Chul Soo dengan Yong Min saat Chul Soo akan berangkat kerja Chul Soo sangat sedih mendengarnya tapi dia hanya bisa meng-iya-kan bahwa dirinya adalah Yong Min dan saat dia pergi Su Jin melihat-lihat isi rumah, membaca tempelan-tempelan yang ada di dinding, dan melihat foto-foto yang ada. Su Jin kemudian menyadari kesalahannya melalui sebuah surat yang ditinggalkannya dia meminta maaf pada Chul Soo karena telah menyakitinya, dia mengungkapkan perasaannya di surat itu selama dia masih bisa mengingat sebelum dia melupakan semuanya dia pergi meninggalkan Chul Soo dan membawa semua foto mereka sayangnya Chul Soo belum pernah mengatakan kalau dia juga sangat menyayangi Su Jin.

Jadi akankah Chul Soo menemukan Su Jin dan mengatakan perasaannya? lalu jika berhasil menemuinya apa Su Jin masih bisa mengingatnya? aku bertemu denganmu karena aku pelupa dan aku meninggalkanmu karena aku pelupa.

Credit : diananasta.blogspot.com
            koreandrama.org

Tidak ada komentar:

Posting Komentar